Kenapa Penulis Pemula Harus Ngeblog?

Cover Video Passion Writing keduaSalam Passion Writer!

Beberapa hari yang lalu saya baru selesai rekaman video Passion Writing edisi kedua. Isinya tentang Optimasi Blog sebagai Latihan dan Penilaian. Tidak seperti rekaman edisi pertama. Kali ini saat asyiknya rekaman tiba-tiba teman lain masuk dan pecahlah suasana di ruangan. Dan terpaksa mengungsi ke ruangan lainnya. Saya tuh gak bisa diginiin :”(

Oke langsung saja ke topik utama. Kenapa sih harus nge-blog?

Saya akui langkah awal penulisan saya bukan dari blog. Melainkan catatan harian (bukan dear diary). Tapi belakangan saya baru sadar bahwa bagi penulis pemula, ternyata ada manfaat mendasar yang akan rugi jika kamu abaikan. Apa itu?

Blog adalah Media Latihan

Sebagai blogger, blog adalah tempat bagimu untuk sebebas mungkin berkarya. Mau menulis apapun ya suka-suka. Tentu ada inner power yang harus kamu pertahankan. Seperti tulislah hal yang bermakna bukan galau tanpa arah. Maka mulailah latihan menulis dan post di blog. Semakin sering kamu latihan, maka semakin bagus pula tulisan.

Jangan terkecoh dengan penulis yang sekarang sudah besar. Karena bisa saja kamu berpikir “kok dia nulis gampang banget”. Nah itu karena mereka sudah nulis bertahun-tahun sebelumnya.

“Tidak ada yang namanya instan. Bahkan kopi dan mie instan pun tidak instan. Semua butuh proses dan perjalanan. Bagi penulis, latihan merupakan sebuah kewajiban”

Mari kita ambil contoh penulis yang bermula dari blog. Ada Raditya Dika dengan novel komedinya. Memulai karirnya memang dari blog, catatan harian pelajar bodoh. Singkatnya dia berhasil meraih Indonesia Blogging Award. Hingga kini dia sangat produktif berkarya di dunia komedi. Memang kini dia terlalu tidak aktif menulis di blog. Karena lebih aktif di akun socmed. Akan tetapi tidak ada salahnya jika kamu berkunjung ke blognya di http://radityadika.com/. Karena ada banyak tips yang bisa kamu dapatkan.

Bareng Bang Radit di Gramedia Pekanbaru
Bareng Bang Radit di Gramedia Pekanbaru

Kedua, ada Muhammad Assad. Penulis buku Notes From Qatar 1, 2 dan 3. Perjalanan blognya bermula dari kisahnya ketika kuliah S2 di Qatar. Di sela-sela kesibukannya, inspirasi buku dari buku itupun dituliskannya di https://muhammadassad.wordpress.com/. Dan jangan heran bukunya kini laris di pasaran. Bahkan hebatnya ketika mengirim naskah ke penerbit, naskahnya diterima dalam waktu yang sangat singkat. Saya lupa waktu detailnya. Antara hitungan jam atau maksimal 3 hari! Wah hebat!

Bareng Mas Assad isi seminar di Universitas Indonesia
Bareng Mas Assad isi seminar di Universitas Indonesia

Ketiga, Arry Rahmawan. Selain menjalani hidup sebagai life productivity coach, dia juga aktif menulis di http://arryrahmawan.net/. Karir kepenulisannya sudah bertahun-tahun. Tapi ada insight penting yang bisa kamu dapatkan, terutama saat buku Studentpreneur Guidebook dilahirkan. Awal mulanya dia sering menulis tips tentang studentpreneur di blognya. Seiring berjalannya waktu, tulisannya itu dilirik oleh penerbit dan jadilah buku!

Bareng Kak Arry diskusi semalaman di Hotel Santika
Bareng Kak Arry diskusi semalaman di Hotel Santika

Nah itu tadi adalah alasan penting kenapa kamu harus ngeblog. Tenang, untuk kali ini saya sudah menyediakan versi video. Penasaran? Silahkan klik disini

Ohya, bagi kamu yang ketinggalan video edisi pertama tentang “Tentukan Genre Kamu” silahkan disini

Selamat menulis dan berpraktek!

Ya ampun! Ada kabar gembira lain nih. Saya akan berbagi tips menulis rutin setiap hari Rabu dan Sabtu di Grup Facebook. Bagi kamu yang gak mau ketinggalan infonya silahkan gabung aja di Passion Writing Academy

Daaann, tidak lupa juga. Sebagai komitmen saya untuk membantu 500 orang menjadi penulis di 2015, maka setiap hari senin saya akan rutinkan menulis tips Passion Writing disini. Agar gak ketinggalan pasang alarm ya. Kamu juga boleh request tema tips tentang apa langsung ke kontak saya loh. Feel free to share 😀

Keep writing, always inspiring!

Rezky Firmansyah
Founder Passion Writing
Penulis buku tersebar di 5 benua

Mau diskusi asik bahas soal Kepenulisan Passion Kepemudaan? Yuk invite 76B4BF69/085363949899 dan juga  follow @rezky_rf9

Kamu merasakan manfaat dari tulisan ini? Tulis comment dan klik tombol share di bagian kiri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *